Langsung ke konten utama

REVIEW 3 DRAKOR ONGOING PALING SERU

Annyeong Yeorobun! Cuma gue gak ya yang berasa hampa banget abis ditinggal Start-Up? Ditinggal Dosan, Dalmi dan Jipyeong yang berhasil bikin banyak banget orang jadi berantem dan saling kesel gara-gara beda kubu. Bahagia banget jadi warga Korea, kayaknya gak perlu berlama-lama ngerasa kesepian gara-gara ditinggal drakor favorit. Mereka masih punya segudang Drama lainnya untuk mengganti Start-Up. Yuk kita bahas dan review disini.

1. The Penthouse: War in Life

Poster Penthouse (Sumber: Google)

Kebayang gak sih kalau drama Sky Castle sama The World of Married digabung? Yup, jadilah drama The Penthouse: War in Life ini. Asli, rasanya kalau lagi kurang darah trus nonton ini udah langsung deh bisa naikin tekanan darah otomatis. Se-kesel itu nontonnya :)

Dicetain Anna Lee, seorang Tutor Matematika yang besar di panti asuhan dan berjuang keras untuk melanjutkan hidup. Anna bekerja untuk anak-anak dari kalangan orang kaya yang tinggal di Hera Palace; Anak dari Su-Ryeon yaitu si kembar Seok-Hoon dan Seok Kyung. Mereka adalah keluarga paling kaya diantara semua keluarga yang tinggal di Hera Palace. Anna juga bekerja untuk anak dari penyanyi klasik terkenal yang juga seorang penerus sekolah paling bergengsi di Korea, Seo-jin. Wah, setan minder pokoknya sama kejahatan Seo-jin. Selain untuk mereka, Anna juga bekerja untuk keluarga dari Pengacara Lee dan juga untuk Jenny. Anna dibully habis-habisan oleh 5 anak orang kaya itu. 

Suatu ketika Penthouse merayakan pesta untuk menyambut perayaan satu tahunnya. Tidak disangka, Anna meninggal karena dibunuh di hari itu. Nah, awal mula cerita ini untuk membongkar siapa pembunuh dari Anna Lee. Gak sampe disitu, ini juga menceritakan tentang perselingkuhan diantara orang kaya tersebut.

Oiya, cuma drama ini yang berhasil bikin gue gak mau ke Korea :) Ternyata kehidupan disana kayaknya gak seindah di drama romantis komedi. Persaingan disana luar biasa sulitnya. Semua orang akan melakukan segala cara untuk bisa masuk ke Universitas Nasional Seoul demi gengsi dan nama baik keluarganya. Salah satunya? Dengan ngebunuh Anna Lee :))

Drama ini tayang setiap hari Senin dan Selasa di SBS dan bisa dinikmati penonton Indonesia melalui aplikasi Viu. Rencananya akan dibuat menjadi 3 season dan sampe tulisan ini dibuat, Season pertama baru sampai di episode 13 dari 21 episode.

2. The Uncanny Counter
Poster The Uncanny Counter (Sumber: Google)
Drama selanjutnya yang sangat menarik untuk dinikmati yaitu The Uncanny Counter yang tayang di OCN setiap Sabtu dan Minggu. Menceritakan So-Moon yang ditinggal meninggal oleh orang tuanya akibat tragedi kecelakaan yang membuat hidupnya mengalami banyak kesedihan. So-Moon yang tadinya lemah, mendadak memiliki kekuatan tiga kali lipat dari orang biasa karena dimasuki oleh roh baik yang bertugas untuk mencabut nyawa dari roh jahat. Tidak hanya Moon, ada Go-Tak, seorang mantan polisi yang mengalami koma selama 7 bulan setelah nyaris dibunuh. Kemudian ada Ha-Na, sang pembaca masa lalu dan juga Choo Mae-Ok yang ahli untuk menyembuhkan orang lain.
Drama ini menjadi menarik karena banyak sekali rahasia didalamnya yang gak sabar untuk diungkapkan. Misalnya, kecelakaan yang terjadi pada So-Moon dan keluarganya bukanlah kecelakaan murni melainkan sebuah rencana pembunuhan. Selain itu, masa lalu Ha-Na yang selama ini tidak diungkapkan juga menjadi misteri. Kira-kira apa ya yang terjadi sama Ha-Na sampe sampe dia gak mau untuk menceritakannya dan takut orang lain membaca masa lalunya?
The Uncanny Counter bisa dinikmati di Netflix yaa :)

3. True Beauty
Poster Resmi True Beauty (Sumber: Google)
Drama yang digadang-gadang akan menimbulkan perdebatan juga seperti Start-Up. Gimana engga? Lead Male dan Second Lead Malenya cakep cakep banget ya ampun! True Beauty ini diangkat dari sebuah webtoon terkenal di Korea yang sampai penayangan dramanya, webtoon ini justru belum selesai. Jadi gak ada yang tau, Female Lead ini akan berlabuh ke siapa ya?
Diceritakan Ju-Kyung yang diperankan oleh Moon Ka-young, yang dibully habis disekolah lamanya karena memiliki wajah yang jerawatan dan gak cantik. Semua orang membenci Ju-Kyung, hingga dia nyaris bunuh diri. Bully-ing di Korea emang separah itu sih :)
Lee Su-ho (Cha Eun-woo) memiliki sifat dingin tapi cakepnya ampun kayak Malaikat! Dia ini udah cakep, pinter, kaya, ya pokoknya kayak di drama-drama deh, sempurna. Tapi sebenarnya dia memiliki masa lalu yang kelam. Su-ho dikenal bermusuhan dengan mantan sahabatnya sendiri, Seo-Joon (Hwang In-yeop). Seo-Joon ini sama-sama dingin, badboy tapi sebenarnya punya sisi humoris loh.
Ju-Kyung yang pindah sekolah karena mengikuti keluarganya yang pindah rumah, merasa memiliki harapan baru dalam hidup. Dia berusaha keras untuk tampil cantik ke sekolah dengan berdandan setebel mungkin agar bisa menutupi kekurangannya. Semua orang di sekolahnya memujinya dan menganggap dia malaikat. Iyalah ya, Moon Ka-young cantiknya ampun deh! Tapi sebenarnya, Su-ho cowok yang paling ganteng di sekolahnya tau wajah aslinya.
Jadi gimana ya? Kira-kira bakalan ketauan kah penyamaran wajah asli Ju-Kyung di sekolah barunya? Apakah orang-orang masih memuji Ju-Kyung kalau tau wajah aslinya? Kira-kira Ju-Kyung pilih Su-ho atau Seo-Joon ya? Kalau gue, kayaknya sih tim Su-ho.
True Beauty menggantikan slot Dodosolsollalasol yang tayang di TVN setiap Rabu dan Kamis jam 21.00 KST. Bisa dinikmati di Indonesia melalui aplikasi VIU.

Itu dia 3 drama On Going yang cocok buat gantiin Start Up. Oiya, selain 3 drama ini ada juga My Queen yang gantiin slot Start Up dan berhasil dapat rating tinggi di penayangan pertamanya. Selain itu ada drama yang gue tunggu juga yaitu My Loveable Camera Thief yang akan mempertemukan Ji Chang Wook dan Kim Ji-won. Jadi kalian mau nonton yang mana dulu nih? :))

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Drakor Februari Bagus Semua! Nonton yang Mana Dulu ya?

Annyeong Yeorobun! Apakabar ni? Semoga sehat selalu yaa 😍  Bulan Februari ini banyak banget drakor on-going dan semua bagus. Ratingnya juga banyak yang meningkat dibanding drama pendahulunya. Kalau temen gue bilang, gue ini pyschopat karena bisa nonton banyak drama sekaligus 😅 Ada beberapa drakor yang udah gue tonton dan lumayan recommend, yuk kita kupas satu-satu! 1. Penthouse 2 : War of Life Drama ini udah pernah gue tulis disini , karena drama ini adalah lanjutan dari season pertamanya. FYI, drama Penthouse Season 1 ngeborong banyak banget penghargaan di SBS Awards 2020. Masih menceritakan tentang perselingkuhan dan juga misteri dari kematian. Bedanya, season pertama mengungkap tentang kematian Anna Lee, untuk season 2 ini akan mengungkap tentang pembalasan dendam atas kematian Shim Su-ryeon, Ibu kandung dari Anna Lee dan juga mantan istri Joo Dan Tae.  Di episode awal season 2 sudah ada misteri tentang jatuhnya salah satu  anak anggota Hera Palace dari tangga sekolahan saat acara

Keliling Madame Tussaude Bangkok, Sensasi Foto bersama Tokoh Dunia

Salah satu artis terkenal Thailand, Pee Mak alias Mario Maurer Hari terakhir di Bangkok, super beraaat ninggalin kota ini. Warganya yang helpful, makanannya yang enak-enak (meskipun banyak banget non halal), baju dan kosmetiknya yang lengkap dan masih vanyak lagi cerita di Bangkok. Flight kami jam 18.10, jadi kami masih punya waktu beberapa jam sebelum penerbangan. Daripada hanya diam di kamar saja, jadi kami memilih untuk mengunjungi tempat yang tidak ada di Indonesia, yaitu Madame Tussaude Bangkok. Lokasinya di Siam Discovery, tidak jauh dari BTS Siam. Cukup berjalan selama 5 menit dari Exit 1. Madame Tussaude ini yaitu salah satu tempat wisata bagi turis dan merupakan miniatur lilin beberapa tokoh besar dari berbagai kalangan, politisi atau President, Artis, Atlet, Seniman, Ilmuwan, dll. Patung lilin ini dibuat semirip mungkin dengan aslinya. Dari tinggi badannya, rambutnya sampai tattonya. Wajah Patung Ir. Soekarno di Madame Tussaude Bangkok Madame Tussaude seb

Thriller sampe Romance, 4 Drama Korea Rekomendasi Ongoing

Setelah sekian lama, akhirnya bisa mengerahkan semangat untuk kembali nulis. Oiya, untuk yorobun yang lagi baca semoga selalu dalam keadaan sehat dan terhindar dari virus Covid-19 ya, Aamiin. Tulisan kali ini, gue akan bahas 4 drama Ongoing yang sedang gue tonton. Tentu ini sangat subjektif, mengingat memang drama-drama yang gue tonton biasanya romance atau comedy. Gue urutkan disini berdasarkan favorit gue ya! 1. 365: Repeat a Year Poster 365: Repeat The Year (Source: Google) Drama 365: Repeat The Year ini tayang di MBC setiap hari Senin dan Selasa. Menceritakan tentang Ga Hyun, seorang penulis webtoon yang mengalami kecelakaan hingga menyebabkan kelumpuhan. Dia adalah seorang penulis terkenal dan juga ambisius. Hyung Joo, seorang detektif yang bekerja di kepolisian dan terbiasa menangani kasus-kasus pembunuhan. Suatu ketika, mantan narapidana yang memiliki dendam di masa lalu dengannya berhasil membunuh senior Hyung Joo di kantor tersebut.  Hyung Joo dan Ga Hyun me